Sebuah Saran
Apakah Aku Cukup Baik Untuknya yang Berlatar Belakang Beda?
Topik: Sudah Serius,Pacaran,Baru Pendekatan,Berpisah,Beda Kelas,Beda Suku,Beda Umur Yang Jauh
Kebanyakan masyarakat di seluruh dunia memiliki pendapat yang kurang tepat bahwa ras atau kelas sosial adalah yang menentukan individu lebih bernilai atau lebih baik. Hal tersebut secara jelas atau tersirat menunjukan perlakuan diskriminatif terhadap sesama. Studi menunjukkan bahwa ada hubungan antara seseorang yang menerima perlakuan diskriminatif terhadap dirinya terus-menerus dan rasa kurang menghargai diri sendiri. Bukan berarti setiap orang yang mendapatkan prasangka dan diskriminasi merasa kurang percaya diri, melainkan ada hubungan antara cara masyarakat memperlakukan seseorang dan cara mereka melihat dirinya sendiri. Untuk alasan ini, saya dapat melihat gimana kamu akan mempertanyakan nilaimu sendiri dan penasaran apakah kamu cukup baik untuk pasanganmu ketika mereka berasal dari suku atau kelas sosial yang berbeda, terutama jika kelompok mereka mendapat perlakuan lebih istimewa daripada kelompokmu sendiri.
Akibat pesan negatif yang sudah diterima olehmu dan banyak orang lainnya, rasanya sangat penting bagi saya untuk sangat berterus terang di sini: Gak ada perbedaan apapun dalam nilai, kemampuan, kebaikan, kecerdasan, bakat, atau kualitas apapun atau karakteristik yang mungkin kamu sertakan di sini, antara orang-orang dengan suku atau kelas sosial yang berbeda. Kelompok yang kamu dan pasanganmu berada pun gak lebih baik atau buruk dibandingkan satu sama lain. Kamu dan pasanganmu setara dan gak perlu dipertanyakan lagi.
Saya mengajakmu untuk merenungkan hal ini, dan jika kamu merasa aman untuk melakukannya, pertimbangkan untuk mencari buku dan artikel yang ditulis oleh orang-orang yang berjuang untuk mempromosikan keadilan dan kesetaraan sosial. Yang terpenting, ketahuilah bahwa kesetaraanmu adalah kebenaran yang penting dan adil yang dirimu berhak miliki.
Apakah saran ini membantu mu?
Kamu mungkin suka ini
Tahukah Kamu
3 dari 5 anak muda percaya mereka bebas untuk mencintai seseorang, apapun latar belakangnya.